Sebagian besar wanita melakukan perawatan pada kuku dengan pembersih kuku yang diharapkan akan membuat kuku bersih dan putih. Namun cara perawatan tersebut tak jarang menimbulkan masalah di dalamnya. Yang paling sering ditemukan yaitu pada kuku masih terdapat warna kekuningan ataupun warna abu-abu pada permukaan kuku. Terdapat cara yang mudah, cepat, dan terbaik untuk memutihkan kulit Anda. Tentunya cara ini dengan bahan-bahan yang mudah Anda temukan serta hemat biaya.
1. Pasta Gigi
Bahan ini sangat mudah untuk diaplikasikan. Gunakan sikat gigi bayi untuk mengaplikasikannya. Sikat kuku Anda selama 1-2 menit. Mungkin Anda perlu melakukannya berulang kali tergantung noda yang menempel pada kuku Anda. Akan lebih baik jika ditambahkan dengan soda kue atau baking soda.
2. Soda kue atau baking soda dan jus lemon
Tuangkan setengah mangkuk atau lebih jus lemon, kemudian tambahkan dengan soda kue atau baking soda, aduk rata hingga terbentuk seperti pasta. Kemudian gunakan sikat gigi untuk mengaplikasikannya pada seluruh permukaan kuku Anda. Kemudian bilas hingga bersih.
3. Hidrogen peroksida 3% dan soda kue atau baking soda
Campur kedua bahan tersebut hingga terbentuk cairan seperti pasta. Tutupi permukaan Anda dengan campuran dari bahan tersebut. Tunggu selama 3 menit. Kemudian bilas hingga bersih.
4. Pensil pemutih kuku
Bersihkan seluruh permukaan Anda dengan pensil pemutih kuku ini. Lakukan secara merata untuk mendapatkan kuku yang putih dan sehat.
5. Base coat
Mencegah kuku bernoda juga dapat dilakukan dengan base coat. Terdapat banyak merek base coat yang bagus untuk kuku. Perlu diingat pula bahwa dengan menggunakan base coat ini juga dapat menyebabkan tangan Anda kering. Maka dari itu setelah melakukan perawatan kuku dengan base coat ini perlu oleskan pelembab untuk melembabkan kuku Anda.
Demikian 5 langkah mudah memutihkan kuku. Mudah bukan untuk melakukannya? Semoga artikel ini bermanfaat. Terima kasih telah berkunjung di Media Wanita. 🙂